POTRET

Alumni PT. Djarum 2009-2020 Gelar Reuni Temu Kangen Di Sepanjang

Sidoarjo, RepublikNews – Tak kalah dengan Suasana masa sekolah dan lingkungan tempat belajar menjadi nostalgia tersendiri buat Alumni PT. Djarum angkatan 2009-2020 ini, mereka mengadakan reuni guna menumbuhkan kebersamaan satu dengan yang lainnya dan untuk mengenang kenangan masa saat sama-sama di perusahaan tempat bekerja. Puluhan orang orang ini, mengadakan reuni di warkop RbR jl.mastrip bogangin no.11 sepanjang.

Lembaran demi lembaran buku tertuliskan dengan goresan tinta yang indah dan penuh makna, terurai membentuk sebuah cerita tentang liku-liku perjalan hidup anak manusia.

Manis, pahit, perih dan getir menyatu dalam satu rasa, bagaikan warna-warni pelangi di langit jingga yang indah menghiasi kehidupan yang penuh makna dan cerita.

Baca Juga :  Polresta Sidoarjo Sambut Kunjungan Kerja Puslitbang Polri

Salah satu Alumni Djarum era 2009, Abdul Munif mengatakan, “Dalam acara reuni kali ini, kita mengingat kembali seperti apa sosok kita zaman bekerja bersama dulu, yang pastinya kini kita mengalami banyak perubahan. Dan pada momen kali ini kita membahas banyak hal bersama, tertawa bersama bahkan mengenang kawan-kawan semasa satu perusahaan dulu,”kata  Abdul Munif. Minggu (18/10/2020)

Acara yang indah dan luar biasa ini, atas gagasan atau ide H. Arief Budiono . ( Abah Arif ), Menurutnya “Acara Perdana Temu Kangen” untuk digunakan sebagai wadah silaturahmi, diskusi dan sharing pengalaman sesama alumni dengan secara sederhana namun menyenangkan. Acara Temu kangen dan Silahturahmi Alumni Djarum ini di harapkan di adakan setip bulan bila itu memungkinkan,” kata abah Arif.

Baca Juga :  Si Imut Dari Mojokerto, Meraih Best Of The Best Fashion Show Busana Imlek Di Surabaya

Walaupun sederhana namun semua rangkaian acara dapat tertata dengan apik dan sangat berkesan. Ini semua tercipta berkat kerjasa sama yang baik dari para alumni yang menganggap bahwa acara yang dilakukan merupakan bagian dari pertemuan keluarga, untuk dapat mencurahkan semua pengalaman dan kenangan dulu saat masih bersama di PT. DJarum.

Sedianya acara ini ingin digelar kepada semua alumni karyawan/karyawati, namun karena perdana maka di buat sederhana dan kedepan dimungkinkan pelaksanaan acara akan membuka jauh lebih banyak kepada para alumni, mengingat hasil pelaksanaan acara perdana sangat menyenangkan dan berkesan,” pungkas Abah Arif. (Red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!