Menu

Mode Gelap
OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang PT. Adira Mojokerto Dan PT. DCM Berulah, Rampas Paksa Motor Nasabah Di Jl. Empunala Menteri PU Diminta Turun Tangan: FWJ Indonesia Ancam Aksi Demo Soal Dugaan KKN BWSS IV Kepri AJT Serahkan Piagam Tali Asih Pers Kepada AKBP Muhammad Taat Resdi Peserta Seleksi Perades Tulungrejo Tulungagung Ajukan Sanggah : Nilai Peserta SLTA 50, Lulusan S2 Hanya 35 Anak Purnawirawan Perwira Polisi Di Laporkan Kasus Penganiayaan 

TNI-POLRI

Kasat Lantas Polres Lumajang Pimpin Rapat Persiapan Pengamanan Malam Tahun Baru

badge-check


					Kasat Lantas Polres Lumajang Pimpin Rapat Persiapan Pengamanan Malam Tahun Baru Perbesar

Lumajang, RepublikNews – Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa, S.H., S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Lantas Polres Lumajang AKP I Putu Angga Feriyana, S.H., S.I.K. M.H. melaksanakan giat Rapat Koordinasi dengan instansi terkait dalam rangka persiapan Pengamanan Malam Tahun Baru 2021, Rabu (30/12/2020) pukul 14.00 di ruang rapat Satlantas Polres Lumajang.

Kegiatan ini dihadiri oleh AKP I Putu Angga Feriyana (Kasat Lantas Polres Lumajang), Ipda Maryanto (Kanit Turjawali Satlantas Polres Lumajang), Aiptu Eko Krisdiansyah ( Ps. Kanit Dikyasa Satlantas Polres Lumajang), Pasi Intel Kodim 0821 Lumajang, Kabid Kerjasama Satpol PP Lumajang, Kabid Jalan Dishub Kab. Lumajang.

Kasat Lantas Polres Lumajang AKP I PUTU ANGGA FERIYANA, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan bahwa Polres Lumajang bersama instansi terkait akan menyiapkan personil, cara bertindak dan sarpras untuk giat Pam Malam Tahun Baru 2021.

“Petugas juga akan membatasi kegiatan warga yang dapat menimbulkan kerumunan dan aktifitas ekonomi maksimal sampai pukul 21.00 wib sesuai SE Bupati Lumajang nomor 100/2481/427.1/2020 tanggal 30 Desember 2020 tentang antisipasi penyebaran wabah Covid 19.” tambahnya

AKP Angga juga mengatakan petugas akan melaksanakan penyekatan dan Ops Yustisi di 4 titik masuk kota Lumajang, Menutup pintu masuk menuju Alun – Alun Kab. Lumajang dengan menempatkan personil di simpul-simpul jalan, serta Membentuk Tim Gabungan bersama instansi terkait untuk melaksanakan Patroli di lokasi-lokasi yg menjadi pusat keramaian.

“Kami juga menekankan kepada seluruh anggota untuk waspada dan laksanakan Buddy System saat bertugas, menyikapi perkembangan situasi terkini. Sedangkan himbauan kamtibmas untuk masyarakat dalam merayakan tahun baru 2021 ini yaitu masyarakat dilarang mengadakan kerumunan, dilarang mengadakan konvoi dan knalpot brong, dilarang menyalakan petasan, tahun baru lebih baik dirumah saja bersama keluarga, gunakan untuk berdoa dan berdzikir, tetap ikuti protokol kesehatan pakai masker, jaga jarak dan cuci tangan.” pungkas AKP Angga.

Reporter : Atman, Kabiro Lumajang

Baca Lainnya

Ketua Tim Wasev TMMD ke-124, Brigjen TNI Joni Pardede, Tinjau Lokasi di Kodim 0422/Lampung Barat

21 Mei 2025 - 17:50 WIB

Polda Lampung Kerahkan 1.229 Personel, Amankan Pilkada Serentak 2024

25 November 2024 - 19:12 WIB

Kapolda Lampung : Upaya pemberantasan Narkoba butuh Langkah Kongkret dan Terpadu

8 November 2024 - 09:33 WIB

Waspadai Bahaya Judi, Polisi Tangkap Dua Pelaku Perjudian di Bandar Lampung

8 November 2024 - 09:31 WIB

Giat Polsek Sukodono Bersama Pokdarkamtibmas Ke Kantor Dinas Pertanian Dalam Program Ketahanan Pangan Menuju Indonesia Maju

5 November 2024 - 18:27 WIB

Trending di ADVETORIAL
error: Content is protected !!