Menu

Mode Gelap
OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang PT. Adira Mojokerto Dan PT. DCM Berulah, Rampas Paksa Motor Nasabah Di Jl. Empunala Menteri PU Diminta Turun Tangan: FWJ Indonesia Ancam Aksi Demo Soal Dugaan KKN BWSS IV Kepri AJT Serahkan Piagam Tali Asih Pers Kepada AKBP Muhammad Taat Resdi Peserta Seleksi Perades Tulungrejo Tulungagung Ajukan Sanggah : Nilai Peserta SLTA 50, Lulusan S2 Hanya 35 Anak Purnawirawan Perwira Polisi Di Laporkan Kasus Penganiayaan 

IPTEK

Pentingnya Cover Both Side Bagi Jurnalis Media Siber

badge-check


					Pentingnya Cover Both Side Bagi Jurnalis Media Siber Perbesar

Surabaya, RepublikNews – Setiap publikasi yang dibuat dalam media digital maupun media online harus ada cover both side, yaitu penulisan berita harus benar – benar memiliki keseimbangan informasi, tidak sepihak, dari berbagai sudut pandang dan memiliki unsur keadilan.

Hal ini disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Prov. Jawa Timur, Drs. Benny Sampirwanto, M.Si., di acara Parents Gathering Mahasiswa Baru STIKOSA – AWS Tahun Akademik 2022/2023 pada Sabtu pagi (3/8/2022). Dengan tema Innovation in Digital Communication: Contemporary Trends and Strategies for New-Age Media Professional, acara ini diikuti oleh para mahasiswa baru dan orangtuanya yang berlangsung secara online zoom.

“Harus ada siapa yang ditulis dan komentar – komentarnya bagaimana. Tidak boleh sekarang menuliskan A misalnya, kemudian besok di counter (menuliskan) B, ini di ilmu komunikasi tidak seperti itu, harus cover both side di media yang sama. Seperti itu yang saya lakukan hubungannya dengan media, karena kita di jurusan komunikasi,” ujarnya.

Sebagai salah satu narasumber pemateri, Benny menjelaskan, ilmu komunikasi merupakan program studi yang strategis dan di era digital ini program studi tersebut saat ini menjadi favorit. Di lingkungan pekerjaan pemerintahan dan swasta, serta di pelbagai bidang dan pekerjaan apapun bersinggungan dan berhubungan terkait dengan ilmu komunikasi.

Drs. Benny Sampirwanto, M.Si.,Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Prov. Jawa Timur

“Jurusan ini menurut saya adalah jurusan yang sangat strategis, jurusan ini seperti jurusan ilmu hukum dan akuntansi, jurusan ini bisa menjadikan kita di perusahaan swasta, di pemerintahan, pun juga di bidang kewirausahaan,” imbuh Benny, yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Prov. Jawa Timur.

Cover Both Side tersebut dilakukan dengan tujuan agar masyarakat dapat memperoleh informasi yang benar dan netral, sehingga nantinya masyarakat dapat memaknai informasi tersebut secara pribadi tanpa adanya hasutan dari pihak media ataupun pihak lain yang tidak memiliki keakuratan informasi. Prinsip ini bukan hanya berlaku untuk jurnalis media, namun juga dapat diterapkan pada masyarakat pengguna media sosial semacam facebook (fb), Instagram (IG) dan media sejenisnya.

Selain Benny, pembicara lainnya adalah Eko Pamuji, M.IKom., selaku Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur yang juga dosen STIKOSA – AWS, Azza Irine Mufia, S.Sos., Alumni STIKOSA – AWS dan Praktisi Media yang saat ini sebagai Presenter di beberapa media tv broadcasting.

Parents Gathering STIKOSA – AWS 2022 dibuka oleh Ketua STIKOSA – AWS Dr. Meithiana Indrasari, ST., MM. Acara tersebut didukung BPJS Ketenagakerjaan cabang Rungkut dan BNI 46 cabang Nginden Surabaya sebagai mitra sinergi STIKOSA – AWS, untuk kepentingan para orang tua dan mahasiswa baru terkait kegiatan perkuliahan di STIKOSA – AWS. (dmpr)

Baca Lainnya

Laporan Terbaru Menunjukan Bahwa di Tengah Tantangan Ekonomi, Berinvestasi Pada Pendidikan di Indonesia dan Negara-Negara di Seluruh Dunia Sangat Penting Bagi Kesuksesan Mendatang

10 September 2024 - 04:53 WIB

Rekomendasi Layanan Hosting Gratis di Indonesia dari TechnoGIS

11 Juli 2024 - 07:05 WIB

Halo Robotics Memperkenalkan Drone Pemetaan Akurasi Tinggi untuk Industri Oil & Gas

11 Juli 2024 - 07:02 WIB

Siapkan Generasi Muda Hadapi AI, BINUS Adakan Summer School Spesial

3 Juli 2024 - 21:13 WIB

Coach Priska Sahanaya Ungkap Rahasia Impactful Public Speaking yang Menginspirasi di SMA Bunda Hati Kudus

1 Juli 2024 - 21:17 WIB

Trending di IPTEK
error: Content is protected !!