POTRET

Jumat Ceria Bupati Ikfina Gebyar TTD Remaja Putri SMAN 1 Kutorejo

Mojokerto, RepublikNews.- Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati terus berupaya menggiatkan minum Tablet Tambah Darah (TTD) secara serentak kepada seluruh siswi di bumi Majapahit. Tujuan pelaksanakan minum TTD itu dilakukan agar para siswi atau remaja putri (rematri) sebagai calon ibu terhindar dari anemia.

Pagi ini Bupati Ikfina mengajak para siswi SMAN 1 Kutorejo untuk bersama-sama minum TTD di Lapangan SMAN 1 Kutorejo, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, pada Jumat (26/5/2023) pagi. Acara yang dikemas dalam agenda Jumat CERIA (Cantik, Enerjik, Rajin, Inovatif, dan Aktif) itu diawali dengan senam bersama.

Dalam kegiatan Jumat ceria ini ikut hadir pula Bupati Mojokerto, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto,dr.Ulum Rokhmat,Kepala Puskesmas Kutorejo,Bapak Camat Kutorejo serta Forkopimca.

Kegiatan ini dalam rangka menekan angka stunting serta pencegahan sejak dini

Saat ini pemerintah sangat concern terkait masalah stunting, karena anak yang terkena stunting mempunya tingkat kecerdasan 20 persen dibawah rata-rata yang tentu saja dapat mengancam masa depan bangsa.

Baca Juga :  Tim Pencegahan Memutus Mata Rantai Virus Covid 19 Kecamatan Belalau Lampung Barat

Bupati Mojokerto mengatakan “Saat ini bangsa kita menghadapi masalah stunting dimana terjadi gagal tumbuh pada balita. Stunting merupakan masalah serius yang dapat mengancam masa depan bangsa karena bayi stunting akan tumbuh dengan tingkat kecerdasan 20 persen dibawah rata-rata”

Hal ini disebabkan karena para calon ibu yaitu remaja putri yang kurang darah sehingga berpotensi melahirkan bayi stunting.

Dijelaskan juga oleh Ibu Bupati bahwa untuk mengatasi resiko kurang darah, maka perlu tambahan Tablet Tambah Darah (TTD). Dalam satu TTD ini, terkandung 60 mg zat besi dalam bentuk ferro (lebih cepat diserap tubuh), cukup diminum rutin seminggu sekali di hari Jumat.

“Tolong diminum tablet tambah darahnya karena setiap bulan remaja putri kehilangan darah akibat dari menstruasi. Tablet tambah darah ini diminum satu minggu sekali setiap hari jumat untuk memenuhi kebutuhan zat besi agar tidak sampai kurang darah,” ungkap Bupati Ikfina.

Baca Juga :  Wujud Kepedulian Sosial "DPP MPPK2N" Bagikan 1000 Masker

Sementara itu, Kepala SMAN 1 Kutorejo Ahmad Setyawan sangat mengapresiasi atas dilaksanakannya kegiatan senam dan minum TTD secara serentak di SMAN 1 Kutorejo Ini, ’’Saya ucapkan terima kasih anak-anak pagi hari ini kita telah melaksanakan bersama yaitu senam ceria , kita harus menuju pada suatu prestasi,’’ ujarnya.

Kepala Sekolah SMAN 1Kutorejo Bapak Ahmad Setyawan juga sangat mendukung atas dilaksanakannya program ini. Ia juga menghimbau seluruh siswi SMAN 1 Kutorejo agar jangan sampai kekurangan darah, karena sangat mempengaruhi kesehatan pada tubuh. ’’Darah ini sangat penting bagi kehidupan kita, terutama perempuan. Ini sangat penting, karena dengan raga yang sehat, terdapat jiwa yang sehat juga,’’ pungkasnya. (etyo)

Baca Juga :  Gala Night Satu Dasa Warsanya "10 tahun Universitas Maarif Hasyim Latif (UMAHA)"

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!