Bupati Magetan Buka Turnamen Futsal Dan Bola Voly Tingkat SMP Dan MTS SeKabupaten Magetan Yang Di Gelar SMK Yosonegoro Di HUT Ke-30

Magetan,Republiknews-Dengan mengambil tema “Creating New Generation To Reach The Goals Of The Nation” di HUT Ke-30 SMK Yosonegoro Magetan Jawa Timur gelar Turnamen Bola Voly dan Futsal di Tingkat SMP dan MTS se Kabupaten Magetan. Yang di mulai dari tanggal 24 Januari -29 Januari 2022.
Hadir dalam acara Bupati Magetan Dr.Drs.H.Suprawoto.SH.MSi, yang mana sekaligus membuka resmi turnamen yang di selenggarakan, Senin (24/1/2022).
Dalam sambutannya Bupati Magetan Dr.Drs.H.Suparawoto.SH,M.Si menyampaikan ucapan terima kasih kepada yayasan dan guru-guru dari SMK Yosonegoro yang telah mengadakan turnamen futsal dan bola voly yang di gelar.
“Ini adalah bentuk karyawisasi di mana kita dalam pandemi covid, kita tetap produktif, “Kata Bupati Magetan dalam sambutan.
Masih katanya,Dr.Drs.Suprawoto.SH,MSi juga mengucapkan kepada para peserta yang mengikuti turnamen dan bersportifitas. Yang mana olahraga ini bisa di laksanakan dengan sebaik-baiknya untuk masa depan.
Tak luput juga Bupati Magetan menyampaikan bahwa SMK Yosonegoro sudah memiliki nama baik, di industri maupun di masyarakat. Ini terbukti dari setiap tahun merekrut perusahaan ternama, yang terus tingkatkan dalam inovasi-inovasi.
Selanjutnya Bupati Magetan di dampingi Muh.Amien,S.Ag selaku Kepala Sekolah SMK Yosonegoro, melepas balon ke udara dan penyerahan bola futsal dan bola voly ke panitia turnamen sebagai simbol turnamen resmi di buka.
Di tempat terpisah Kepala Sekolah SMK Yosonegoro Muh.Amien, S.Ag ditemui awak media mengatakan, bahwa untuk turnamen futsal dan bola voly Tingkat SMP dan MTS SeKabupaten Magetan, juga ada peserta dari SeKarisidenan Ngawi, Madiun dan Ponorogo.
“Kita berharap tentunya suportifitas peserta tetep menjadi yang utama. Dan di HUT Ke-30 ini SMK Yosonegoro semakin berprestasi, semakin berinovasi, dan yang paling penting tetap mengedepankan budi pekerti yang luhur, “Ungkapnya.
Di akhir pembicaraan di sampaikan juga sebelum acara turnamen di gelar, di hari Jum’at kemarin (21/1/2022) adakan doa bersama serta berziarah ke makam “eyang yosonegoro”.
Perlu diketahui acar di awali dengan suguhan pertunjukan Reog dan penampilan Pencak Silat dari siswa-siswi SMK Yosonegoro.
(iwn)