Menu

Mode Gelap
OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang PT. Adira Mojokerto Dan PT. DCM Berulah, Rampas Paksa Motor Nasabah Di Jl. Empunala Menteri PU Diminta Turun Tangan: FWJ Indonesia Ancam Aksi Demo Soal Dugaan KKN BWSS IV Kepri AJT Serahkan Piagam Tali Asih Pers Kepada AKBP Muhammad Taat Resdi Peserta Seleksi Perades Tulungrejo Tulungagung Ajukan Sanggah : Nilai Peserta SLTA 50, Lulusan S2 Hanya 35 Anak Purnawirawan Perwira Polisi Di Laporkan Kasus Penganiayaan 

BIROKRASI

Bupati Ngawi Sebut Program GEO Terobosan Bagi Kaum Millenial

badge-check


					Bupati Ngawi Sebut Program GEO Terobosan Bagi Kaum Millenial Perbesar

Ngawi, RepublikNews – Bupati Ngawi, Ir. Budi Sulistiyono atau yang biasa disapa Kanang menyebut jika program Global English Opportunity (GEO) yang digagas oleh Danyonarmed 12/ Divif/2 Kostrad, Letkol Arm Ronald, F. Siwabessy sangat cocok bagi para millenial.

Pasalnya, kata Bupati Ngawi,penguasaan bahasa Inggris di era yang kian maju seperti sat ini, sudah menjadi kewajiban. “Bahasa Inggris, merupakan bahasa Internasional yang digunakan oleh berbagai negara, kalangan serta di beberapa aktifitas,” ujar Ir. Budi Sulistiyono dalam acara penutupan program GEO di Aula Yonarmed 12. Rabu, 30 Oktober 2019. “Program GEO ini merupakan terobosan yang luar biasa,” imbuhnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Letkol Arm Ronald menuturkan jika keberadaan program GEO yang digagas oleh dirinya itu, merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI, khususnya melalui upaya komunikasi sosial bersama masyarakat.

“Program ini, bertujuan untuk meningkatkan sumber daya manusia Indonesia. Terlebih melalui profisiensi bahasa asing,” bebernya. “Bahasa, merupakan jendela pengetahuan,” tandasnya

Almamater Akademi Militer tahun 2002 itu menambahkan jika, program GEO bukan hanya membentuk para peserta agar mahir berbahasa
Inggris saja. Namun, kata Letkol Ronald, program itu digagas dengan tujuan untuk membentuk para generasi muda, khususnya di Kabupaten Ngawi, menjadi generasi yang cerdas hingga memiliki rasa patriotisme dan nasionalisme.

“Selama 5 bulan ini, para peserta kita libatkan dalam berbagai kegiatan sosial, seperti GEO Roads to School. Program itu, juga mengajak para peserta agar lebih peduli terhadap kelestarian lingkungan,” tandasnya.

Terpisah, Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad, Kolonel Arm Didik Harmono menambahkan jika program yang digagas oleh prajuritnya itu, sangat patut diapresiasi.

Sebab, kata Kolonel Didik, program itu dinilai penting dalam perkembangan, khususnya mencerdaskan kehidupan berbangsa yang sudah menjadi tanggung jawab semua pihak

“Tentunya, akan menjadi suatu kebanggaan melihat generasi muda tumbuh menjadi generasi yang cerdas, hebat dan kuat,” bebernya. “Bahasa, adalah kunci membuka jendela dunia. Memahami bahasa, artinya kita membuka pintu yang lebih luas terhadap diri kita untuk meningkatkan
potensi SDM yang kita miliki,”imbuh Kolonel Didik Harmono. (red)

Autentifikasi
DANYONARMED 12/KOSTRAD, LETKOL ARM RONALD, F. SIWABESSY

Baca Lainnya

OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang

19 Januari 2026 - 20:29 WIB

Presiden Prabowo: Di Mata Hukum Semua Sama “Hukum Berlaku” Untuk Semua Warga Negara

18 Agustus 2025 - 10:08 WIB

Ketua Tim Wasev TMMD ke-124, Brigjen TNI Joni Pardede, Tinjau Lokasi di Kodim 0422/Lampung Barat

21 Mei 2025 - 17:50 WIB

Pj. Bupati Lampung Barat Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah

19 Desember 2024 - 17:07 WIB

Polda Lampung Kerahkan 1.229 Personel, Amankan Pilkada Serentak 2024

25 November 2024 - 19:12 WIB

Trending di ADVETORIAL
error: Content is protected !!