KESEHATAN

Hari Lansia Nasional Tahun 2019 , Dinkes Tuban Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis.

Tuban, RepublikNews

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tuban melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis bagi lansia pada saat mengikuti kegiatan yang pada saat memperingati Hari Lanjut Usia Nasional tahun 2019 , yang dihelat oleh Pemkab Tuban di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban, Sabtu, 31/08/2019.

Selain pemeriksaan kesehatan gratis
Acara yang dihadiri oleh Wakil bupati Tuban, Asisten Pemerintahan Sekda dan sejumlah kepala OPD serta pengurus komda lansia kabupaten Tuban itu juga diadakan lomba senam Poco-Poco yang diikuti oleh delapan group lansia , yang mana sebagai juara I adalah Group Lansia Tera Alun-alun Tuban, juara ke II adalah Group Porpi dan Juara ke III disabet Group dari RSUD Tuban, selain itu diserahkan pula bantuan sembako untuk para lansia yang kurang mampu sebagai tanda perhatian dan kasih sayang terhadap sesama.

Baca Juga :  Paskibraka Tuban Jalani Karantina di Gedung Korpri

Ketua Komda Lansia Kabupaten Tuban Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa hal terpenting dalam melayani orang lanjut usia adalah dengan menjaga kesehatan. tepat sekali pada peringatan hari lansia ini diawali dengan senam dan difasilitasi dengan pelayanan periksa kesehatan gratis, Lansia Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) ditangani oleh Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) sebagai wujud perhatian, kepedulian Pemerintah kepada lansia yang kurang mampu. saya harap dinsos dalam program PKH dapat memperluas cakupan wilayah perhatian kepada lansia PMKS agar para lansia yang kurang beruntung dapat terjamin kelangsungan hidupnya.” terang Noor Nahar.

Dalam bidang kesehatan, Ketua Komda Lansia yang juga Wakil Bupati Tuban ini menginstruksikan agar BPJS kesehatan yang ditanggung oleh Pemerintah Daerah dapat mengcover para lansia. karena yang lanjut usia ini sangat rentan kondisi kesehatannya, jelasnya sambil melakukan pemeriksaan kesehatan yang telah disediakan serta menyaksikan lomba senam

Baca Juga :  Sejumlah Fasilitas Ditinjau Wabup Tuban , Terkait Covid-19.

Ketua Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Kabupaten Tuban
Drs. H. Nasiran dalam laporannya menjelaskan Hari Lansia diperingati karena intruksi dari PBB yang mengharuskan setiap negara mempunyai hari khusus untuk manula. oleh karena itu Indonesia mendaftarkan satu hari khusus lansia diperingati pada tanggal 29 Mei yang dimulai pada tahun 1996.” jelas H.Nasiran.(@nt).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!