BERITA UTAMA

HOAX..!!! PESAN ATAS NAMAKAN BRI SOAL PERUBAHAN TARIF TRANSAKSI BANK

Mojokerto, RepublikNews

HOAX….!!!! Pengumuman terkait permintaan persetujuan perubahan daftar tarif transaksi dari Bank BRI Mobile/Internet Banking. Dalam pesan di sebutkan untuk biaya transaksi lama rp. 6500/pertransaksi di ganti dengan buaya baru Rp. 150.000,00 /perbulan/Autodebet dari reg tabungan. Dan pengirim ini meminta persetujuan dan konfirmasi dengan memberikan link http://www.BRItarifnormal.com agar penerima pesan mengisi data dalam link tersebut.

Link dan Akun Palsu

Waspada dengan pesan chat SMS ataupun WhatsaAp yang mengatasnamakan BRI.
Meski tidak baru lagi, namun modus penipuan mengatasnamakan bank ini sudah berhasil menipu banyak orang baik nasabah atau non-nasabah bank yang disebutkan.

Dengan modus ini, penipu biasanya mengaku sebagai karyawan bank yang tujuannya ingin menanyakan data pribadi seperti nomor ktp, rekening, debit sampai kartu kredit dan data pribadi lainnya yang bisa dipakai untuk membobol rekening atau menjual data pribadi Anda secara ilegal.

Baca Juga :  Transcosmos Commerce Memberikan Wawasan Keberhasilan Metode Kaizen untuk Maksimalkan Penjualan di Binus Festival International Seminar 2023

Hal ini di sampaikan oleh Salah Satu Pihak Bank BRI Wilayah Mojokerto, saat di hubungi Redaksi media Republiknews.id.  setelah sebelumnya media ini menerima aduan dari nasabah BRI bahwa yang sering mendapatkan pesan SMS ataupun WA serta Telfon dari nomor 0811-388-891 yang mengatasnamakan BRI. Dan di informasikan ke sakah satu BRI Wilayah Mojokerto . Kamis, 21/04/2022.

Pihak BRI yang di konfirmasi media ini menyampaikan dan mengimbau agar nasabah lebih berhati-hati dan tidak sembarangan memberikan data pribadi kepada pihak lain. Karena Aksi penipuan ini pun dilakukan dengan berbagai cara mulai dari menghubungi melalui telepon, sms, pesan langsung lewat sosial media sampai mengirim email ke alamat email pribadi.

Baca Juga :  Teken "MoU" Kampus UMAHA Sidoarjo Bersama DPC Peradi SAI Sidoarjo Raya

“BRI senantiasa terus mengimbau nasabah agar lebih berhati-hati serta tidak menginformasikan kerahasiaan data pribadi dan data perbankan kepada orang lain atau pihak yang mengatasnamakan BRI, termasuk memberikan informasi data pribadi maupun data perbankan seperti nomor rekening, nomor kartu, PIN, user dan password internet banking, OTP, dan sebagainya. Terangnya.

BRI mengedukasi dan mensosialisasikan akun resmi BRI di setiap materi komunikasi. BRI hanya menggunakan saluran resmi dan seluruh akun resmi BRI telah terverifikasi. Adapun akun resmi BRI adalah web: www.bri.co.id

Related Articles

2 Comments

  1. Saya malam ini juga dapat sms Hoax sprt itu 😁😁
    Nomor hapenya : 085961005412, mengatasnamakan Sdri Sabrina dan sekarang masih chatingan sama saya.
    Dan disuruh membuka situs dengan alamat : https://bri-web.xyz//tarif.bri-co.id/.
    Kecurigaan saya muncul ketika nmr si pengirim 12 digit dan di situsnya tertera huruf “xyz” (kebanyakkan digunakan utk menipu)
    Mudah2an pihak ciber crime segera bertindak dan menangkapnya.
    Terimakasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!