Kolaborasi Pemdes Rejomulyo Dengan UNESA Terkait Sosialisasi Tata Kelola Pemerintahan Desa

Magetan – Di dampingi Forkopimca Kecamatan Barat Kabupaten Magetan dalam acara yang berkolaborasi Pemerintah Desa Rejomulyo bersama Universitas Negeri Surabaya (UNESA), bertajuk optimalkan peraturan desa dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang baik, di balai pertemuan desa membahas beberapa program.
Sosialisasi dalam pembahasan
terkait peraturan desa Dimaksud untuk mendorong desa agar mampu dalam meningkatkan kualitas tata kelola desa.
Ayuk salah satu anggota tim pengabdian masyarakat dari UNESA mengatakan terkait hal tersebut bahwasanya merupakan bagian pendampingan dari program pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang berdasarkan pada beberapa kebutuhan di lapangan yang arahnya pada bentuk pelatihan dan bimbingan terkait penyusunan peraturan desa untuk menghasilkan tata kelola desa yang baik.
“Atas dasar itulah, kita berikan pelatihan dan pendampingan dalam penyelenggaraan pemerintah desa yang berkualitas, informatif dan transparan, terkait penyusunan peraturan desa yang di inginkan, “ucap Ayuk, tim pengabdian masyarakat dari UNESA pada Rabu (9/8/2023) usai acara.
Ayuk juga berharap, program pendampingan tersebut dapat membantu dan mendorong masyarakat dan perangkat desa Rejomulyo untuk lebih berkembang melalui program pembahasan yang diterapkan. Karena jangka panjangnya perangkat desa dapat mampu berkembang
sehingga terwujud pelayanan desa yang terintegrasi berbagai aspek.
“Semoga desa Rejomulyo bisa menjadikan percontohan bagi pemerintah desa lainnya,”harapnya.
Di lain sisi Kepala Desa Rejomulyo, Aris Purwanto mengatakan banyak terimakasih kepada tim pengabdian masyarakat dari UNESA yang telah memberikan kontribusinya pada program yang diterapkan.
“Walaupun kita punya program yang bagus, tapi kalau tidak kita kenalkan, saya kira program tersebut tidak akan dikenal dengan luas”.
Masih kata Kepala Desa Rejomulyo, “Semoga kolaborasi ini terus berlanjut dan tata kelola pemerintah desa semakin bagus, efektif dan efisien serta program-program unggulannya semakin berdampak pada kemakmuran dan kesejahteraan warga desa Rejomulyo”. (w.i)