PERISTIWA

Melaju Kencang dan Sempat Oleng Mobil Pickup Hantam Truk.

Tuban, RepublikNews

Laka lantas yang melibatkan
kendaraan pickup Suzuki Carry dengan sebuah truk terjadi di Jalan Pakah -Soko, tepatnya di Desa Maibit, Rengel, Kabupaten Tuban, yang menewaskan seorang sopir mobil pickup Carry meninggal dunia saat perjalanan menuju ke puskesmas Rengel dan 2 penumpang lainnya mengalami luka-luka , sementara sopir Truk selamat , Rabu.02/09/2020.

Menurut keterangan dari Kasatlantas Polres Tuban AKP Argo Budi Sarwono , bahwa kecelakaan maut tersebut bermula ketika mobil pickup Carry bernopol S 8381 HH yang dikemudikan Sujito (22) dan berpenumpang Syahrul Amiludin (21) serta Aris Puji (22) warga Desa Tunah, Kecamatan Semanding melaju dari arah Barat menuju Timur atau arah Pakah.

Pada saat melaju dengan kecepatan tinggi, tiba-tiba pickup Carry tersebut oleng ke kanan dan masuk jalur lawan arah, sementara dalam waktu bersamaan melaju sebuah truk bernopol S 8747 HA dikemudikan Mujiyono (30) warga Desa Ringin, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Baca Juga :  Mencetak 1000 Agripreneur Menyongsong Pertanian 4.0

“Karena jaraknya terlalu dekat, sehingga tabrakan tak terhindarkan, kedua kendaraan itu adu depan, sopir mobil pickup Carry itu meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke Puskemas Rengel, sedangkan 2 orang penumpang mobil pikap mengalami luka-luka. sedangkan untuk sopir truk dalam keadaan sehat.” ungkap Kasatlantas.(@nt).

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!