INVESTIGASI

Parah…”Proyek Pavingisasi 2018 Dinas Bina Marga” di Manaruwi di Keluhkan Warga

Pasuruan, RNews – Pelaksanaan proyek Pavingisasi di Desa Manaruwi Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan dengan nilai pagu proyek sekitar Rp 800 juta, di Keluhkan warga. Pasalnya, proyek yang baru selesai dilaksanakan penggarapannya sekitar bulan November 2018 tersebut, kondisi nya saat ini, tatanan pavingnya rusak parah.

Agus salah satu warga di dekat lokasi proyek Pavingisasi saat ditemui wartawan Republiknews.id mengatakan proyek Pavingisasi itu baru selesai dikerjakan sekitar bulan November 2018 lalu. Akan tetapi, kondisi di beberapa titik pemasangan pavingnya sudah mengalami kerusakan yang cukup parah, Masa proyek yang baru selesai dilaksanakan saat ini sudah rusak parah, nilai proyeknya sekitar Rp 800 juta dari Dinas Bina Marga Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan Jawa Timur” , kata Agus.

Baca Juga :  Bimtek KPPIT Pakan Ternak di Gondang Wetan Pasuruan

Dari hasil konfirmasi wartawan RepublikNews ke pihak Dinas Bina Marga Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan melalui Eko Kepala Bidang Perencanaan Dinas Bina Marga Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan mengatakan,”proyek paving tersebut masih ada tahap pemeliharaan artinya masih bisa diperbaiki oleh pihak pelaksana nya. ” Nanti akan kita sampaikan ke pelaksana proyek nya. Kalau tidak salah proyek paving tersebut usulan dari DPRD Kabupaten Pasuruan , ” terang Eko Kabid Perencanaan Dinas Bina Marga Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan. (Mukhdor) bersambung...

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!