ADVETORIAL

Penutupan MTQ Gampong Seuneubok Kandang Berjalan Dengan Sukses

Aceh Timur, RepublikNews
Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Dusun Gampong Seuneubok Kandang Tingkat Dewasa, Remaja,dan kanak_kanak berakhir dengan sukses Minggu (29/12/2019) malam.

Acara yang digelar selama tiga hari bertempat di halaman meunasah Gampong Seuneubok Kandang kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur.

Tengku M.Husen Abdullah sebagai Imum Gampong yang menutupi Kegiatan MTQ ini, dan Mukim Gampong Seuneubok Kandang yang bernama Zulkarnaeni mengatakan semoga kegiatan ini harus lebih maju lagi dan syariat Islamnya harus lebih di tingkatkan lagi,dan semoga adik adik kami ini lebih berani dan sukses dalam kegiatan MTQ juga berguna dalam masa depan bangsa dan negara.

Kegiatan MTQ ini di hadiri oleh
Keuchik Muhammad,ketua panitia Baharuddin, ketua Pemuda Alamsyah Tengku Imum M.Husen Abdullah, Zulkarnaeni Mukim kecamatan Banda Alam, T.ilyas Tuhapeut Gampong, juga sebagai Dewan juri, Muhammad Sulaiman sebagai guru pengajian dengan M.daud Sulaiman dari guru Pengajian dan Imum Gampong serta tokoh masyarakat dan peserta.

Baca Juga :  KEGIATAN PEMBINAAN DI KRPL DINAS PETERNAKAN DAN KETAHANAN PANGAN KABUPATEN PASURUAN TAHUN 2019

Dalam sambutannya ketua panitia Baharuddin mengungkapkan rasa syukur, kebahagiaan, kebanggaan serta apresiasinya atas kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan MTQ dalam rangka memperingati maulid nabi Muhammad SAW.

MTQ tahun Ini yang merupakan salah satu upaya membangun generasi Qurani di Gampong Seuneubok Kandang dan mencari generasi penerus di masa yang akan datang.

Disela-sela acara penutupan Keuchik dan Imum Gampong Seuneubok Kandang beliau menyampaikan

“Acara ini akan lebih maju lagi dan supaya bisa di tingkatkan lagi penggajiannya,lebih ke positif.
Alamsyah sebagai ketua pemuda menambahkan diperlukan keterlibatan dan tanggung jawab seluruh komponen agar penyelenggaraan MTQ memberi pengaruh positif dan supaya kedepannya lebih di tingkatkan lagi seperti tajwid , kasidah, Adzan dengan suara merdu dan baik,juga kesopanan dalam berpakaian Sari’at Islam, juga tata tertib ruang lingkup Acara Dan dapat dirasakan nyata, nyaman dan terukur dalam kehidupan Gampong Seuneubok Kandang dan bagi bangsa dan negara kedepannya.

Baca Juga :  Dinsos Aceh Timur Memberikan Pelatihan Ketrampilan Bagi APS

Tengku Ilyas Arifin sebagai Tuhapeut mengatakan hal yang sama dengan ketua pemuda,tuha peut Gampong juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Gampong Seuneubok Kandang yang sudah ikut dan kepada orang tua yang ikut berpartisipasi dalam acara ini, beliau juga tetap mengapresiasi seluruh peserta yang sudah ikut dalam kegiatan ini lebih menyatu si ayah dan si murid.

Selamat kepada para Qori Dan Qoriah yang meraih juara. Dirinya berharap agar dapat meningkatkan prestasi yang diraih dan bagi yang belum juara agar tidak berkecil hati, tegas Tuhapeut Gampong Seuneubok Kandang.

“Saya ucapkan selamat dan semoga prestasi ini bisa ditingkatkan.
(I/R)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!