POTRET

PETANI JAGUNG DAN KETELA DESA KARE KABUPATEN MADIUN BERALIH MENANAM PORANG

Madiun, RepublikNews – Diawal musim penghujan ini petani di desa kare kecamatan kare kabupaten madiun banyak yang memilih menanam porang,biasanya diawal penghujan mereka menanam jagung dan ketela (pohong).

Dari pantauan RepublikNews alasan mereka beralih menanam porang karena cara menanamnya dan perawatanya sangat mudah, terus pemasaranya juga sangat mudah dan harganyapun sangat menggiurkan kata salah satu petani yang tidak mau kami sebut namanya.

Sukro salah satu warga petani di desa Kare menerangkan bahwa hampir setiap masyarakat petani di sini beralih menanam porang, walaupun harga bibitnya sangat mahal tapi kita hanya beli sekali, maksud saya sekali tanam sudah bisa menghasilkan bibit untuk di kembangkan,”terang sukro kepada RepublikNews

Baca Juga :  Pemdes Bongsopotro Genjot Pembangunan Infrastruktur

Saat kita singgung peran dinas terkait, terhadap perkembangan petani porang. Dengan tegas sukro menjawab itu sebenarnya yang kami harapkan dari dinas pertanian kabupaten Madiun bisa membantu supaya petani porang di desa Kare bisa berkembang, apalagi kalau dari dinas pertanian kabupaten Madiun bisa membantu bibit, soalnya untuk bisa membeli bibit porang kami rela menjual ternak kami atau yg lainya,” terang Sukro seraya meneruskan pekerjaanya.

Masih dalam penulusuraan RepublikNews dilapangan ternyata didesa Kare hampir semua warga di desa itu sedikit banyak sudah menanam porang.

“kemarin kami mendapat bantuan bibit porang dari balai desa, setiap RT mendapat bantuan 12 kg, dan itu langsung kami bagikan kewarga untuk ditanam artinya pemerintah desa sedikit banyak telah membantu perkembangan petani porang,” jelas Ponidi ketua RT. 33. (dite)

Baca Juga :  KADES CERMO MADIUN GELAR RPJMDES TAHUN 2020-2025

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!