TNI-POLRI

Polres Lumajang Bekali Anggota Saka Bhayangkara Materi 4 Krida

Lumajang, RepublikNews – Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa, S.H., S.I.K., M.I.K. melalui Kasatbinmas Polres Lumajang AKP. Totok.S, S.Sos.,MH.,M.Sc. melaksanakan kegiatan Pembinaan Saka Bhayangkara Jajaran Polres Lumajang, Senin (28/12/2020) pukul 09.00 Wib bertempat di Aula Sarpras Polres Lumajang.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kanit Binkamsa Satbinmas Ipda Sukirno, Kanit Turjawali Satlantas Iptu Maryanto, Kbo Reskrim Ipda Sujianto, Kanit Bintibmas Satbinmas Aipda Eko Budi, Kwarcab Lumajang Kak Niken dan anggota Saka Bhayangkara Jajaran Polres Lumajang

Kegiatan Pembinaan ini dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan, diawali dengan peserta yang hadir diarahkan untuk cuci tangan terlebih dahulu, cek suhu tubuh, wajib pakai masker, jaga jarak dan rapidtest.

Baca Juga :  Polres Lumajang Tingkatkan Imun personil Dengan Rutin Berolahraga

Peserta anggota Saka Bhayangkara yang hadir dibekali materi pengembangan potensi diri yang disampaikan oleh Kakak Niken dari Kwarcab Lumajang, materi Penanggulangan dan pencegahan bencana oleh Aipda Eko Kanit Bintibmas, Materi Krida Lantas oleh Iptu Maryanto Kanit Turjawali, materi krida TPTKP oleh Ipda Sujianto KBO Reskrim dan Materi Krida Tibmas oleh Ipda Sukirno Kanit Binkamsa.

Ipda Sukirno mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mewujudkan kader – kader bangsa yang memiliki akhlak dan moral pancasila guna ikut serta bertanggungjawab terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat melalui pendidikan kebhayangkaraan di dalam gerakan pramuka.

“Dengan telah diberikannya materi tersebut, adik adik ini memiliki sikap kebiasaan dan perilaku yang tangguh sehingga mampu mencegah, menangkal serta menanggulangi timbulnya setiap gangguan Kamtibmas sesuai dengan kapasasitasnya sebagai Anggota Saka Bhayangkara, dan mereka mampu mengaplikasikannya di lapangan untuk membatu tugas polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang mantap” pungkas Ipda Sukirno.

Baca Juga :  Kapolres Jombang Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Kasat Intelkam dan Kasat Reskrim

Reporter : Atman, Kabiro Lumajang

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!