Semua Obyek Wisata Pacitan Sudah Terbuka Untuk Umum

Pacitan, RepublikNews – Pemerintah Kabupaten Pacitan secara resmi telah membuka untuk umum seluruh destinasi wisata baik yang dikelola pemerintah, swasta maupun desa. Terbaru, pemerintah daerah melalui Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga menyerahkan rekomendasi uji coba kepada obyek wisata Gua Gong, Gua Tabuhan dan Pemandaian air hangat Tirto Husodo.
3 destinasi wisata tersebut menjadi yang paling akhir memperoleh rekomendasi uji coba karena termasuk kategori destinasi wisata resiko tinggi. Sehingga, membutuhkan kesiapan dan perlakuan berbeda dengan obyek wisata lain. Tujuanya, untuk menjaga keselamatan dan kesehatan pengunjung ditengah pandemi covid 19 yang masih mewabah.
“Semua ini dilakukan demi kesehatan semua dan saya berharap perekonomian masyarakat utamanya sekitar obyek wisata “banyu anget” kembali normal”, kata bupati saat acara penyerahan rekomendasi uji coba kepada 3 destinasi wisata di pemandian air hangat Tirto Husodo Desa Karangrejo Kecamatan Arjosari, Jumat (23/10).
Bupati berharap, semua unsur termasuk pelaku pariwisata dapat menjadi contoh menerapkan protokol kesehatan. Dimasa pandemi seperti saat ini tidak hanya faktor ekonomi namun juga harus mengedepankan faktor kesehatan. Apalagi, sektor Pariwisata menjadi unggulan Kabupaten Pacitan.
“Kita mewaspadai naiknya kunjungan wisatawan akhir bulan ini ”, sambung T Andi Faliandra, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pacitan.
Kesiapan ini menurut Andi Faliandra untuk mengantisipasi lonjakan kunjungan pada 5 hari libur tanggal merah, cuti bersama dan akhir pekan. Jangan sampai meningkatnya animo masyarakat yang datang membuat pengelola wisata lupa menerapkan protokol kesehatan. Sebaliknya, mantan Kabag Humas dan Protokol itu minta diperketat untuk mencegah resiko penularan baru.
Reporter
Pri, Biro Pacitan