SMPN 6 Melaju ke Grand Final Turnamen Basket Piala Bupati Jombang

Turnamen Basket Piala Bupati Jombang
SMPN 6 BANTAI SMPN 2 DENGAN SKOR TELAK 31 – 17 Melaju ke Grand Final lawan SMPN 1 DiweK
Jombang RepublikNews – Memasuki babak semifinal pada turnamen basket piala Bupati antar sekolah menengah pertama kabupaten jombang antara SMPN 6 melawan SMPN 2 tersaji begitu menarik dari mulai babak awal pertandingan sudah terlihat panas dan ketat, tetapi tim SMPN 6 jombang terlihat begitu dominan menguasai bola sehingga tim SMPN 2 dibuat keteteran tak berdaya, alhasil tim siswa SMPN2 dengan mudah membantai telak tim siswa SMPN2 jombang dengan skor akhir SMPN 6 Jombang 31 lawan 17 untuk SMPN 2 Jombang.
Grand final akan mempermukan SMPN 6 lawan SMPN 1 diwek diprediksi final ini akan banyak menyedot perhatian penonton karena pertandingan akan sangat ketat dan penuh emosional mengingat ini adalah pertemuan dua kandidat jawara bola basket piala bupati Jombang 2019
Salah satu penonton Zhehan saat dikonfirmasi lebih unggul mana saat final hari sabtu mendatang antara SMPN 6 dan SMPN1 diwek dia menjawab ” saya lebih menjagokan SMPN6 sebagai jawara basket 2019 karena Bomber SMPN 6 sangat luar biasa” pungkasnya.(red)