PROFIL

Tiga Perusahan Serahkan APD ke Pemkab Sidoarjo

Sidoarjo, RepublikNews – Sikap Kepedulian terhadap wabah Covid-19, di tunjukkan oleh beberapa perusahaan di Kabupaten Sidoarjo, dengan secara suka rela ke tiga perusahaan melalui kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility)m menyerahkanbantuan APD (Alat Pelindung Diri) kepada Pemkab Sidoarjo.

Ketiga perusahaan itu diantaranya PT. Sekar Laut, PT. Minarak Brantas Gas dan PT. Angkasa Pura 1 Airport. Bantuan APD dari PT. Sekar Laut yang diberikan senilai Rp. 100 juta. Sedangkan PT. Minarak Brantas Gas memberikan bantuan berupa 10 stel baju alat pengaman diri, 500 lembar masker serta hand sanitizer 20 liter.

Sedangkan dari PT. Angkasa Pura 1 Airport membantu 4 unit fasilitas hand wash portable serta 250 liter disinfektan dan 150 liter hand sanitizer. Bantuan tersebut diserahkan langsung kepada Wakil Bupati Sidoarjo H. Nur Ahmad Syaifuddin SH di Pendopo Delta Wibawa, Senin, (6/4).

Baca Juga :  Gebyar Kemerdekaan RI ke-74 Kecamatan Prambon Sidoarjo

Wakil Bupati Sidoarjo yang juga ketua gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Sidoarjo menyambut baik kepedulian perusahaan terhadap pencegahan wabah Covid-19. Kepedulian seperti ini diharapkan dapat ditiru oleh perusahaan lainnya yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Dikatakannya Kabupaten Sidoarjo sendiri berusaha semaksimal mungkin dalam menangani wabah Covid-19. Bahkan anggaran kegiatan yang sekiranya bisa ditunda dialihkan untuk penanganan wabah tersebut. Wabup menghitung sampai dengan saat ini anggaran penanganan wabah Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo sudah mencapai Rp. 114 milyar.

“Kegiatan-kegiatan yang masih bisa kita tunda atau tidak kita laksanakan pada saat situasi seperti ini, akhirnya kami alihkan untuk kegiatan gugus tugas penanganan Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo ini,”ucapnya.

Baca Juga :  Alumni PT. Djarum 2009-2020 Gelar Reuni Temu Kangen Di Sepanjang

Menurut Wakil Bupati Sidoarjo H. Nur Ahmad Syaifuddin, anggaran penanganan wabah Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo jauh dari kata cukup. Pasalnya apa yang ditangani tidak hanya satu. Tidak hanya masalah preventiv maupun kuratif saja. Namun masalah dampak sosial juga menjadi pemikiran Pemkab Sidoarjo. Oleh karena itu Wabup berharap semua komponen ikut bersama-sama menangani wabah Covid-19.

“Pemerintah Kapaten Sidoarjo sekaligus gugus tugas ini bukan hanya mengandalkan APBD saja tetapi kami berharap semua komponen yang ada di Sidoarjo ikut bersama-sama menangani wabah Covid-19, salah satunya dari pihak swasta seperti pengusaha,”ucapnya.

Wabup berharap dikondisi seperti ini semua pihak dapat saling bergandeng tangan. Bukan sebaliknya berfikir untuk keselamatan dirinya sendiri. Semua pihak diharapkan bahu membahu mencegah penyebaran wabah Covid-19 tersebut. Virus corona menimbulkan dampak yang besar bila penyebarannya tidak bisa ditekan. Salah satu dampaknya adalah perekonomian yang jatuh. “Mari kita bekerja keras, potensi yang ada kita berikan dalam rangka menekan penyebaran Covid-19,”ujarnya. (Mad)

Baca Juga :  Kapolresta Sidoarjo Pimpin Sertijab 3 Kasat dan Kapolsek Porong

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!