Tim Wasev Kodam V/Brawijaya Cek Renovasi Rutilahu Di Tuban

Tuban, RepublikNews
Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0811 Tuban Mayor Arh Teguh Prasetyo Wasis, S.Sos mendampingi tim pengawasan dan evaluasi Rutilahu dari Kodam V/Brawijaya yang melaksanakan pengawasan dan evaluasi renovasi rumah tinggal layak huni (Rutilahu) Tahun 2019 di wilayah Kodim 0811 Tuban, Selasa 26/11/2019.
Kasdim 0811 Tuban Mayor Arh Teguh Prasetyo Wasis, mengatakan, kehadiran tim Wasev Kodam V/Brawijaya ke Kodim 0811 Tuban bertujuan untuk mengecek hasil pelaksanaan program renovasi Rutilahu yang dipertanggung jawabkan Kodim 0811 Tuban beserta Koramil jajarannya.
“Kedatangan tim Wasev untuk melakukan pemeriksaan 11 titik sasaran Rutilahu di beberapa wilayah Koramil secara acak, diantaranya Koramil 04 Merakurak, Koramil 16 Singgahan, Koramil 18 Parengan dan Koramil 19 Montong,” jelasnya.
Pada kesempatan yang sama, Kazidam V/Brawijaya, Kolonel CZi Budi Pamudji selaku ketua tim Wasev Rutilahu mengatakan dari hasil pemeriksaan secara acak menyampaikan merasa puas dengan hasil yang dikerjakan anggota Kodim 0811 Tuban.
Ia juga berpesan kepada pemilik rumah agar merawat rumahnya sehingga tidak cepat rusak. “Sementara dari hasil pemeriksaan, secara umum pembangunan Rutilahu Kodim 0811 Tuban telah sesuai dengan ketentuan dan tidak ada permasalahan,” ungkap Kolonel Budi.
Sementara itu, Satilah (82), salah satu penerima bantuan renovasi Rutilahu di wilayah Koramil 19 Montong mengaku senang dan terharu karena rumahnya telah selesai diperbaiki TNI, sehingga menjadi lebih baik dari kondisi sebelumnya.
“Terima kasih kepada TNI yang telah ikhlas dengan penuh semangat, membangun rumah saya menjadi bagus, bersih dan tidak bocor lagi saat hujan tiba,” ucap Satilah.(@nt).