INVESTIGASI

Waooow…Jalan Berlubang Masuk Pasar Dampit Bertulisan “Jangan Minta Upeti Kalo Jalan Belum di Perbaiki”

Malang, RepublikNews – Dampit merupakan sebuah Kecamatan yang berada di kabupaten Malang Jawa Timur yang mempunyai tingkat penduduknya di perkirakan lumayan sangat banyak,jumlah penduduk Mulai dari tingkat Kelurahan juga dari tingkat berbagai Desa.

Jalan masuk akses ke Pasar Dampit ada sebuah Pemandangan yang tidak sedap di pandang Mata,ada sebuah tulisan yang menancap di jalan berlubang yang bertulisan”Jangan minta upeti kalo jalan tidak diperbaiki”.

“Entah siapa yang menulis tulisan tersebut,kemungkinan tulisan tersebut di tulis oleh warga yang merasa tidak nyaman yang melintas arah masuk ke pasar Dampit,ataukah bentuk sebuah kritikan kepada selaku pengurus pasar Dampit atau ke pihak-pihak yang berwenang agar supaya secepatnya ada upaya perbaikan jalan yang berlubang tersebut.

Baca Juga :  GENAP 3 TAHUN RBT-F, STOP PELANGGARAN DAN SAFETY RIDING

Hasil sebuah penelusuran Investigasi Awak Media Republiknews ke Lapangan jalan akses yang masuk Pasar Dampit memang berlubang lumayan sangat Panjang sampai-sampai di perkirakan Mobil masuk Pasar lumayan kerepotan dan juga membahayakan pengguna Jalan yang melintas.

“Awak media RepublikNews mencoba mengkonfirmasi ke Kantor Kepala UPTD Pasar Dampit akan tetapi kepala UPTD Pasar Dampit tidak ada di tempat,yang akhirnya di konfirmasi lewat telepon WhatsaAp.

Saat di konfirmasi lewat telepon Whatsapp Arip selaku Kepala UPTD Pasar Dampit,” Mengungkapkan kalo meminta kejelasan untuk dikonfirmasi untuk datang kekantor Hari Senin saja,”ungkapnya.

Yadi selaku Kepala UPTD Dinas Perhubungan Dampit(Dishub) saat di konfirmasi,”Membeberkan kalo ranah tersebut ikut kawasan bagian UPTD Pasar mas,dan bagian Jalan Aspalnya ikut bagian Dinas PU bina Marga Kabupaten Malang,dan itu kayaknya sudah diajukan ke Dinas PU Bina Marga Kabupeten Malang,cuma belum ada tindakan,”Kemungkinan Dananya belum turun mas,” Ungkap Yadi.

Baca Juga :  GOR KEN AROK DIBLUDAKI MASYARAKAT, MENYAMBUT CAPRES JOKOWI

warga saat di konfirmasi yang tidak mau menyebutkan namanya,”Mengungkapkan Merasa tidak nyaman terkait jalan yang berlubang tersebut dan meminta agar segara ada tindakan untuk perbaikan Jalan yang berlubang tersebut,”ungkapnya. Bersambung. (Cahyo)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!