BIROKRASISOSIAL

Pemerintah Lampung Barat Bagikan Sebanyak 1,500 Ton Beras Pada Masarakat Yang Terdampak Banjir 

LAMPUNG,Republiknews.id-Pemerintahan Kabupaten  Lampung Barat melalui dinas sosial memberikan bantuan beras kepada masyarakat yang terdampak banjir bandang pada hari Minggu 13/11/22 kemarin.

Bantuan tersebut diberikan secara langsung kepada masyarakat oleh dinas sosial (Dinsos) dan camat sukau berupa beras sebanyak 1.500 ton dan di bagi kepada 2 (dua) Pekon yaitu Pekon suka Mulya dan Pekon pagar dewa.

Baca Juga : Bantuan Untuk Nakes dan Masyarakat Oleh Pemkot Bandar Lampung dan PSMTI Lampung

Camat sukau Andy Cahyadi mengatakan bantuan yang telah di berikan oleh bupati Lampung barat H. Parosil Mabsus ini semoga dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang sedang terdampak banjir.

Bantuan tersebut yang di berikan di Pekon (desa) suka Mulya sebanyak 395 kepala keluarga (KK) dan Pekon pagar dewa sebanyak 20 KK, yang terdampak akibat putusnya jembatan penghubung 2 Pekon ini. Ujar Andy.Kamis (17/11/22).

Baca Juga :  Indeks Kepuasan Masyarakat Kabupaten Tuban Alami Kenaikan. Sekda Tuban Ingatkan Instansi Yang Memiliki Nilai Rendah

Lanjutnya, Andy mewakili masyarakat kecamatan sukau hususnya Pekon pagar dewa dan Pekon suka Mulya mengucapkan terimakasih kepada Bupati lampung barat yang telah perhatian kepada masyarakat nya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bupati Lambar yang telah memberikan bantuan ini, karna bantuan ini sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir,”.

Andy pun berharap atas kejadian yang telah menimpah ini semoga hanya sampai di sini saja dan penanganan jembatan bisa segera di tangani

“Semoga musibah ini cukup hanya disini saja dan berharap kepada pemerintah agar jembatan bisa segera di perbaiki, karena jembatan tersebut adalah akses satu satunya jalan masyarakat untuk melakukan aktivitas sehari hari,”. Pungkasnya.

Baca Juga :  Juniardi SIP MH: Kapolda Lampung Tindak Oknum Polisi Intimidasi Wartawan di Tulang Bawang Barat

(Nur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!