Menu

Mode Gelap
OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang PT. Adira Mojokerto Dan PT. DCM Berulah, Rampas Paksa Motor Nasabah Di Jl. Empunala Menteri PU Diminta Turun Tangan: FWJ Indonesia Ancam Aksi Demo Soal Dugaan KKN BWSS IV Kepri AJT Serahkan Piagam Tali Asih Pers Kepada AKBP Muhammad Taat Resdi Peserta Seleksi Perades Tulungrejo Tulungagung Ajukan Sanggah : Nilai Peserta SLTA 50, Lulusan S2 Hanya 35 Anak Purnawirawan Perwira Polisi Di Laporkan Kasus Penganiayaan 

BIROKRASI

Pembangunan Pasar Tematik Lumbok Seminung Dijadwalkan Akhir Januari 2024

badge-check


					Pembangunan Pasar Tematik Lumbok Seminung Dijadwalkan Akhir Januari 2024 Perbesar

LAMPUNG BARAT| Rencananya, peletakan batu pertama pembangunan pasar tematik yang berlokasi di Pekon Lumbok, Kecamatan Lumbok Seminung, Lampung Barat itu akan dihadiri langsung Menteri Perdagangan Republik Indonesia DR. (H.C). Zulkifli Hasan.

Hal itu disampaikan langsung Pj. Bupati Lampung Barat Drs. Nukman saat menjadi pimpinan rapat di ruang rapat pesagi kantor bupati setempat dan dihadiri Kodim 0422/LB, Polres Lampung Barat, Staf DPRD Lampung Barat, seluruh kepala perangkat daerah serta camat, Kamis (11/1/2024).

Dalam rapat tersebut, Pj. Bupati Nukman menuturkan program pembangunan pasar tematik wisata adalah program strategis Pemerintah Daerah, bukan program milik dinas.

Oleh karena itu, ia mengharapkan seluruh OPD terkait untuk bahu membahu mensukseskan program pembangunan tersebut.

“Baik dari proses pembangunan sampai dengan pemanfaatannya, khususnya pada Dinas pariwisata, PMP, Dinas Perikanan, Dinas Perkebunan, Dinas Pertanian dan Dinas Pendidikan,” ungkapnya.

Tentu, kata Nukman, hal itu nantinya akan sangat mendukung dalam optimalisasi pembangunan pasar tematik wisata jelajah danau ranau sebagai upaya meningkatkan daya tarik wisata.

“Selain itu juga sebagai promosi pemasaran UMKM yang nanti pada akhirnya berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Pj. Bupati Nukman.

Karena, menurutnya, dengan bangkitnya kembali sektor pariwisata maka dapat memicu sektor lainnya untuk berkembang sehingga roda ekonomi masyarakat dapat berjalan lebih baik.

Dirinya mengatakan, dengan adanya pasar wisata dapat menjadi wadah bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memasarkan produk-produk unggulan mereka.

“Dengan adanya pasar wisata produk-produk unggulan UMKM dan IKM kerajinan khas Lampung Barat diharapkan dapat menambah daya tarik pada pasar wisata nantinya,” ucapnya.

Perlu dikatahui, pasar tematik ini nantinya akan menggabungkan tiga elemen utama yaitu belanja, wisata dan budaya.

Nukman berharap dengan adanya pasar tematik wisata Lumbok Seminung, ke depannya dapat meningkatkan daya tarik wisatawan untuk berkunjung sehingga dapat mendongkrak perekonomian masyarakat.

“Harapannya pasar tematik ini bisa mendongkrak kunjungan wisatawan, tentu ini berdampak pada kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.(nur)

Baca Lainnya

OTT Walikota Madiun, KPK Amankan 15 Orang

19 Januari 2026 - 20:29 WIB

Presiden Prabowo: Di Mata Hukum Semua Sama “Hukum Berlaku” Untuk Semua Warga Negara

18 Agustus 2025 - 10:08 WIB

Pj. Bupati Lampung Barat Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah

19 Desember 2024 - 17:07 WIB

KPU Kabupaten Mojokerto Gelar Deklarasi Kampanye Damai Pada Pilbup 2024

25 September 2024 - 17:58 WIB

KPU Kabupaten Mojokerto Tetapkan 2 Paslon Pilkada 2024

23 September 2024 - 11:46 WIB

Trending di BIROKRASI
error: Content is protected !!