BIROKRASI

Dibuka Wabup Tuban , Diklatpim Administrasi  Perdana .

Tuban, RepublikNews

Pelatihan Kepemimpinan
Administrator (PKA) Angkatan Ke-1 Pola Kemitraan Tahun 2020 Kabupaten Tuban di Hotel Willis Kecamatan Jenu, dibukaWakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si. Selasa (03/03/2020).
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris BPSDM Provinsi Jawa Timur, Ketua DPRD Kabupaten Tuban, Staf Ahli Bupati Tuban Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Kepala Dinas BKPSDM Kabupaten Tuban, pimpinan OPD dan Camat serta 30 peserta  Diklat.

Kepala BKPSDM Kabupaten Tuban, Drs. M. Nur Hassan, MM., dalam laporannya menyebutkan kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 3 Maret – 11 Juni 2020. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun karakter dan sikap perilaku ASN yang berintegritas.

Dalam sambutannya, Wabup Tuban menyampaikan ucapan terima kasihnya karena Kabupaten Tuban bisa melaksanakan Kepemimpinan Administrator kedua dari Provinsi Jawa Timur setelah Kabupaten Mojokerto.
“Peserta diklat hari ini kebanyakan diikuti oleh para ASN yang sudah eselon III, sehingga saya tidak asing lagi dengan wajah-wajahnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Mosi Tidak Percaya Warga Dusun Ngembes Terhadap Kepala Dusunnya.

Wabup juga menyampaikan akan adanya lelang jabatan untuk eselon II, mengingat saat ini banyak jabatan yang kosong. Sejumlah OPD yang kosong diantaranya Kepala BAPPEDA, Kepala Dinas Sosial, dan Sekretaris DPRD.
“Apakah nantinya 30 orang ini ada yang lulus apa tidak, dan bisakah untuk mengikuti tes lelang jabatan,” ujarnya.

Wabup berharap dengan adanya pelatihan ini, akan menambah wawasan, kapasitas sehingga linearisasi di dalam pemahaman tentang tugas dan kompetensinya akan sesuai. Hal tersebut didasarkan karena saat ini sejumlah ASN eselon III kompetensinya tidak linear pada bidang tugas pada posisi yang ada. “Inilah pentingnya kita mengikuti pelatihan kepemimpinan administrator, karena Bapak/Ibu ini semua adalah eselon III. Karena penilaian SAKIP kuncinya pada eselon III,” tegasnya.

Baca Juga :  Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI Di Polda Jatim

Wabup menekankan agar peserta aktif dan bersungguh-sungguh mengikuti tiap bagian pada Diklat selama 96 hari. Diharapkan ilmu serta keterampilan yang didapat meningkatkan kompetensi serta membawa banyak manfaat. Salah satunya, mendukung pola kerja pada bidang kinerja di tiap unit.

Hal serupa juga disampaikan oleh Sekretaris BPSDM Provinsi Jawa Timur, Dr. Sucipto, SH, M.Si, yang memberikan apresiasi Pemkab Tuban atas terselenggaranya Pendidikan untuk tingkat Administrator. “Yang pertama adalah Kabupaten Mojokerto dan kedua Kabupaten Tuban,” jelasnya.

Sucipto berpesan kepada peserta Diklat untuk benar-benar mengelola dan memanfaatkan waktunya selama 96 hari. Setiap jadwal yang sudah ditetapkan dan ditentukan membutuhkan pikiran, waktu dan tenaga. “Sehingga peserta dapat mengikuti setiap kegiatan yang sudah dijadwalkan.” terang Sucipto.(@nt).

Baca Juga :  Kabupaten Tuban Memperingati Hari Jadi Tuban (HJT) Ke-727 Di Masa Pandemi Covid-19.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!